Sistem pengaman central door lock mempunyai fungsi utama untuk mengunci semua pintu mobil secara bersamaan yang dapat dikendalikan oleh pengunci pada pintu sisi pengemudi. Jika knop atau tuas yang berada sisi pengemudi ditarik atau ditekan maka pintu dengan system ini semua pintu akan terkunci atau terbuka secara bersamaan, selain dapat dioperasikan secara manual tersebut. Sistem ini juga dapat dioperasikan menggunakan Remote Control untuk posisi Lock dan Unlock.
Sistem Pengaman Pada Mobil
Sistem pengaman yang digunakan pada mobil mempunyai berbagai jenis, berikut ini beberapa jenis yang telah digunakan pada mobil yaitu :
Sistem Pengaman Kunci Pintu Secara Manual
Sebelum digunakannya sistem pengaman penguncian pintu secara electric (Central Door Lock) pada beberapa jenis mobil, sebelumnya menggunakan sistem penguncian khusus secara manual.
Sistem Pengaman Mobil Central Door Lock Dengan Remote Control
Sistem pengaman Central Door Lock ini mempunyai fungsi utama untuk mengunci semua pintu mobil secara bersamaan yang dapat dikendalikan dari salah satu pengunci pintu mobil yang terletak pada pintu pengemudi.
Central Lock sendiri memiliki permasalahan yang sering muncul,berikut ini diantara permasalahan yang ada dan cara mengatasi permasalahan tersebut,
- Motor Penggerak Aus
Meski masa pakai peranti ini tergolong lama atau relatif awet, perawatan yang kurang bagus bisa menyebabkannya cepat aus. - Gigi Penggerak Dan Lengan Batang Rusak
Gerakkan batang yang lemah atau seret bisa menyebabkan proses membuka kunci seret. Dengan istilah lain, central lock sulit dibuka setelah pintu terkunci. - Benturan Keras Pada Pintu
Penyebab lain central lock sulit terbuka adalah karena pintu di mana motor penggerak ditempatkan mengalami benturan keras baik karena tabrakan atau faktor lain. - Kotoran Yang Menumpuk Dan Kabel Aus
Namun yang paling sering, gigi dan lengan batang seret karena tidak pernah dilumasi. Terlebih bila banyak debu atau kotoran yang masuk ke sela antara pintu dan trim pintu.
Central Auto AC & Accessories melayani jasa pasang dan perbaikan servis Central Door Lock
Hubungi kami untuk konsultasi dan perawatan Central Lock mobil anda